Kamu sudah tidak asing bukan dengan madu? Yes, madu biasanya hanya kita konsumsi untuk kesehatan, agar tubuh lebih berstamina dan terhindar dari beberapa penyakit. Tetapi, ternyata madu memiliki manfaat untuk bibir loh! Yuk kita simak madu memiliki manfaat apa saja:
- Melembabkan Bibir
Buat kamu yang memiliki bibir kering, pecah-pecah, dan hingga menimbulkan luka. Madu sangat cocok sekali untuk kalian. Karena, madu memiliki kandungan yang sangat baik untuk menghidrasi bibir dan membuat bibir lembut dan lembab - Mencerahkan Bibir
Madu adalah eksfoliator ringan yang dapat mengangkat sel kulit mati. Sehingga, apabila kamu mengoleskan madu pada bibir seara rutin maka perlahan bibir kamu akan cerah. Tetapi, tidak membuat bibir lebih pink, bibir tetap kembali ke warna alaminya ya. - Antioksidant
Madu dapat digunakan sebagai antioksidan bibir kamu loh! Karena madu diketahui memiliki anti bakteri alami yang dapat membantu mengobati bibir atau luka yang ada ditubuh.
Wah, ternyata madu sangat bermanfaat untuk bibir ya