fbpx
Nutrisi Penting untuk Menghilangkan Bekas Jerawat
Freepik

Bekas jerawat atau luka di wajah membuat sebagian orang menjadi tidak percaya diri. Padahal setiap hari kulit akan terus menerus melakukan perbaikan. Sehingga bekas tersebut akan hilang. Untuk mempercepat dalam menghilangkan bekas jerawat atau luka pada wajah. Ada beberapa nutrisi yang akan membantu dalam menghilangkan bekas jerawat atau luka, diantaranya: 

1. Vitamin C

Vitamin C dengan jumlah yang banyak akan menyembuhkan kulit anda. Karena kulit membutuhkan kolagen untuk membentuk kulit anda kembali. Vitamin C dapat meningkatkan penyembuhan kulit dan merangsang kulit baru untuk tumbuh didaerah yang rusak. Beberapa makanan yang mengandung vitamin C adalah jeruk, sayuran berdaun hijau (brokoli, bayam, kubis). Jumlah vitamin C per hari yang baik untuk dikonsumsi sebesar 200mg.

2. Zinc

Zinc adalah mineral yang memberikan manfaat untuk kesehatan kulit dan mendorong proses penyembuhan kulit. Zinc paling banyak terkadung dalam daging merah dibandingkan daging putih, selain itu zinc ada di kacang dan biji-bijian seperti kacang merah, polong, hitam, dan kedelain.

3. Omega-3

Omega-3 dapat membantu penyembuhan kulit seperti bekas jerawat karena mengandung properti antioksidan yang dapat mengurangi peradangan. Omega-3 bisa didapatkan di ikan salmon, kembung, dan tuna. Makanan lain yang kaya omega-3 adalah biji-bijian dan kacang-kacangan seperti biji rami, kacang almond, kenari, dan lain sebagainya.

4. Vitamin A

Vitamin A adalah salah satu komponen penting untuk menghilangkan bekas jerawat. Selain itu, vitamin ini juga memiliki banyak manfaat seperti meningkatkan sistem pertahanan tubuh, memperlambat proses penuaan sel, menjaga kesehatan penglihatan, pertumbuhan tulang, serta menjaga fungsi saraf.

Vitamin A dapat ditemukan pada hati unggas, daging merah, telur, dan produk susu berlemak. Namun, hati-hati karena sejumlah makanan ini juga mengandung lemak jenuh dan kolesterol yang tinggi.

Akan tetapi pilihlah makanan yang anda dapat konsumsi tidak alergi, karena apabila anda mengonsumsi makanan yang alergi dengan kulit anda, tentunya akan memperburuk kesehatan kulit anda, dan akan memperlama proses penyembuhan bekas jerawat. Oleh sebab itu, silahkan untuk melakukan konsultasi terhadap dokter kulit.

Share:

Leave a Comment

Your email address will not be published.

TOP

X
Butuh Bantuan ?
Scan the code